Connect with us

Hi, what are you looking for?

MUI PUSAT

MUI Pangkep Bimbingan Sertifikasi Halal bagi UMK dan RPH

KABAR, muisulsel.com — Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pangkep menggelar bimbingan teknis sertifikat halal bagi UMK (Usaha Menengah Kecil) dan RPH (Rumah Potong Hewan) di ruang rapat Wakil Bupati Pangkep Jln Sultan Hasanuddin Poros Makassar-Parepare, Kamis (16/12/2021)

Ketua Umum MUI Pangkep KH Abubakar Sapa MSc berharap kegiatan ini dapat bermanfaat terutama bagi pelaku UMK dan RPH tentang pentingnya sertifikat halal yang sesuai dengan undang-undang.

“Kegiatan ini membuktikan bahwa MUI Pangkep telah menjalankan konsep jamaah yakni kebersamaan dan kolaborasi antara pemerintah dan ulama,” imbunya

Waki Ketua Umum MUI Pangkep Drs KH Hasbuddin Halik Lc MA juga berharap ke depannya sertifikat halal jangan terlalu dipermudahkan “Harus lebih selektif sebelum mengeluarkan sertifikat halal,” harapnya.

Pembicara yang hadir pada bimbingan tersebut Dr KH Ruslan Wahab Lc MA (Ketua Bidang Fatwa MUI Sulsel), H Muhammad Nur SPdI SE MM (Ketua Satgas Halal Sulsel) Hj Herlina Akbar MM (Asisten 1 Pemkab Pangkep) H Muhammad Nur Halik SSos MA (Kakan Kemenag Pangkep) Ir Makarim (Plt Kadis Koperasi dan UMK Pangkep), dan KH Abubakar Sapa M Sc (Ketua Umum MUI Pangkep).

Pada kesempatan ini juga disosialisasikan petunjuk penggunaan aplikasi halal dari MUI Pangkep.

Ketua Panitia Zainal Abidin SH MH menjelaskan peserta bimbingan 30 pemilik UMK dan RPH yang ada di Pangkep.■ irfan

The post MUI Pangkep Bimbingan Sertifikasi Halal bagi UMK dan RPH appeared first on MUI SULSEL.

Total Views: 997 ,
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkait

MUI PUSAT

Malang, MUIJatim.or.id Sebanyak 50 siswa-siswi Sekolah Alam Al Izzah Krian, Kabupaten Sidoarjo tanggal 27 September 2023 mengunjungi Demplot Usaha Lebah Madu Berbasis Syariah atas...

Berita

JAKARTA, MUI.OR.ID– Beberapa hari ini ramai pemberitaan di media massa soal status kehalalan pewarna Karmin atau yang berasal dari serangga Cochineal untuk dijadikan sebagai...

Berita

Dalam memperingati hari kelahiran Rasulullah SAW., alias Maulid Nabi, yaitu pada 12 Rabiul Awal, ada banyak amalan yang dapat dilakukan. Misalnya membaca shalawat, berpuasa,...

Berita

Oleh Dr Agus Hermanto MHI, pengurus Komisi Penelitian MUI Lampung (الخطبة الأولى) السّلام عليكم ورحمة الله وبركاتهالحَمْدُ للهِ الَّذِيْ أَرْسَلَ رَسُوْلَهُ بِالهُدَى وَدِيْنِ الحَقِّ...