Connect with us

Hi, what are you looking for?

MUI PUSAT

STISDA Lampung Tengah Bekali Mahasiswa Praktik Profesi Lapangan

Lampung Tengah: Praktik Profesi Lapangan (PPL) bertujuan untuk membina profesionalitas mahasiswa sesuai dengan bidang keilmuan, sesuai dengan program studi (prodi) yang telah dipelajari selama di bangku kuliah, serta untuk mempersiapkan calon lulusan-lulusan yang siap bekerja dalam lembaga pemerintahan dan non lembaga kepemerintahan lainnya.

Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua 1 Sekolah Tinggi Ilmu Syari’ah Darusy Syafa’ah (STISDA) Lampung Tengah, Wahid Dalail, M.Pd, disela-sela pembekalan mahasiswa / mahasiswi PPL angkatan ke-III STISDA Lampung Tengah tahun akademik 2022/2023, di kampus STISDA Lampung Tengah, Jalan Jenderal Sudirman RT 12/RW 06 Dusun Kotasari I, Kampung Kotagajah, Kecamatan Kotagajah, Kabupaten Lampung Tengah, Propinsi Lampung, pada Sabtu, (26/11/2022) siang.

“PPL STISDA Lampung Tengah dua program studi ini : Hukum Keluarga Islam dan Ekonomi Syariah, akan dimulai 28 November 2022 sampai dengan 9 Januari 2023,” tambah alumnus UNISMA Malang, Jawa Timur ini.

Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) STISDA Lampung Tengah, Chamdini, M.E, menambahkan, peserta PPL STISDA Lampung Tengah dua program studi ini : Hukum Keluarga Islam dan Ekonomi Syariah akan ditempatkan pada tujuh (7) lembaga, yakni; KUA Kotagajah, LBH Mustika Bangsa Wilayah Lampung, BMT Mekar Abadi Sejahtera Kotagajah, BMT Artha Buana Kota Metro, BMT Asy Syafi’iyah Kotagajah, KSPPS BMT El Hidayah Lampung Timur, dan KSPPS BTM An Nur Punggur.

“Kami berharap peserta PPL STISDA Lampung Tengah dua program studi ini : Hukum Keluarga Islam dan Ekonomi Syariah ketika di lokasi PPL adalah disiplin, menjaga etika, jaga nama almamater kampus kita ini, aktif komunikasi dengan DPL, dan lain-lain, dan semoga proses pelaksanaannya berjalan sesuai dengan cita-cita dan tujuan kita bersama,” tutupnya. (Akhmad Syarief Kurniawan)





Total Views: 625 ,
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkait

MUI PUSAT

Malang, MUIJatim.or.id Sebanyak 50 siswa-siswi Sekolah Alam Al Izzah Krian, Kabupaten Sidoarjo tanggal 27 September 2023 mengunjungi Demplot Usaha Lebah Madu Berbasis Syariah atas...

Berita

JAKARTA, MUI.OR.ID– Beberapa hari ini ramai pemberitaan di media massa soal status kehalalan pewarna Karmin atau yang berasal dari serangga Cochineal untuk dijadikan sebagai...

Berita

Dalam memperingati hari kelahiran Rasulullah SAW., alias Maulid Nabi, yaitu pada 12 Rabiul Awal, ada banyak amalan yang dapat dilakukan. Misalnya membaca shalawat, berpuasa,...

Berita

Oleh Dr Agus Hermanto MHI, pengurus Komisi Penelitian MUI Lampung (الخطبة الأولى) السّلام عليكم ورحمة الله وبركاتهالحَمْدُ للهِ الَّذِيْ أَرْسَلَ رَسُوْلَهُ بِالهُدَى وَدِيْنِ الحَقِّ...