Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita

Lagi, Rahmat Sjafei Pimpin MUI Jabar

SETELAH melalui proses yang cukup panjang, akhirnya Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia(MUI) Provinsi Jawa Barat terbentuk. Jika ada dua nama sebelumnya yang muncul, Ketua Umum MUI Jabar saat ini Prof Dr KH Rachmat Sjafei dan Ketua Umum MUI Kabupaten Purwakarta KH Abun Bunyamin, akhirnya MUI Jabar dipimpin tetap degan kepengurusan lama, yaitu Rachmat Sjafei. Pasalnya, Rachmat Sjafei banyak didukung oleh kepengurusan MUI se-Jabar dan ormas Islam di luar NU.

Sedangkan calon ketua umum lain, KH Abun Bunyamin banyak didukung kekuatan jaringan NU, baik di MUI kabupaten/kota, maupun perguruan tinggi dan pondok pesantren. “Alhamdulilah sudah terbentuk kepengurusan baru tapi wajah lama. Tidak ada masalah karena MUI Jabar kini sudah terbentuk di mana ketuanya KH Rahmat Sjafei dan Sekum Drs HM Rafani Akhyar MSi,” ujar Sekum MUI Kota Bekasi Hasnul Kholid Pasaribu.

Dalam pemilihan kemarin, diterakan sistem formatur sebanyak 13 orang. “Hasil formatur ternyata skornya ketat yakni tujuh orang mendukung KH Rahmat Sjafei dan enam orang mendukung KH Abun Bunyamin. Pokoknya acaranya cukup ramai dan agak panjang,” lanjut Hasnul yang hadir di acara tersebut.

Setelah terbentuk akhirnya dibuat jugalah susunan kepengurusan yang dibacaan Sekum Rafani Achyar. “Ternyata di kedua kubu juga diakomodir, terlihat adanya komposisi pengurus dari kubu seperti KH Abun Bunyamin sebagai wakil ketua umum dan lain sebagainya,” jelas Hasnul. (has/zas)

Total Views: 820 ,
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkait

Berita

LEMBAGA Dakwah Khusus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Bekasi menyelenggarakan Pelatihan Da’i Khusus. Acara ini diselenggarakan di Aula lantai 2 MUI Kota Bekasi, pada...

Berita

KOMISI Informasi dan Komunikasi Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Bekasi menyelenggarakan Seminar dan Pelatihan Optimalisasi Media Sosial dan Digital Broadcasting Sebagai Sarana Dakwah. Kegiatan...

Berita

MAJELIS Ulama Indonesia (MUI) Kota Bekasi dengan tegas menolak adanya Kontes Para Waria yang akan berlangsung pada Kamis, 26 September 2024 di Bekasi Junction...

Berita

MAJELIŠ Ulama Indonesia (MUI) Kota Bekasi dengan nomor C-216/DP-K.XI1.XV/IX/2024 tentang Penolakan Acara Rising The Queen di Kota Bekasi menegaskan bahwa; salah satu peran MUI...